Kini minat masyarakat untuk melakukan investasi semakin meningkat. Hal ini dikarenakan mereka memiliki keinginan untuk bebas beban finansial saat memasuki usia yang sudah tidak lagi produktif. Banyak sekali jenis investasi yang dapat dipilih, salah satunya adalah investasi reksadana yang dinilai mudah dan banyak diminati oleh masyarakat. Investasi reksadana adalah jenis investasi yang dikelola oleh Manajer Investasi yang sudah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kelebihan melakukan investasi reksadana adalah dengan adanya verifikasi investasi, dimana Manajer Investasi akan mengelola dana investor ke berbagai instrumen, sehingga tidak berfokus pada satu perusahaan saja, tapi ke beberapa perusahaan. Hal ini dikarenakan untuk menjaga apabila terjadi penurunan nilai suatu saham di salah satu perusahaan, maka tidak akan mengalami penurunan secara bersamaan.
Selain memberikan keuntungan yang cukup besar, investasi reksadana juga merupakan instrumen yang mudah diakses. Ada beberapa jenis reksadana yang bisa menjadi pilihan bagi kamu untuk melakukan investasi, yaitu
- Reksadana pendapatan tetap
Investasi reksadana yang nilainya paling sedikit 80% dari asetnya dalam bentuk efek utang atau obligasi.
- Reksadana campuran
Investasi reksadana yang ditempatkan pada beberapa efek sekaligus, yaitu saham, surat utang dan pasar uang.
- Reksadana pasar uang
Investasi reksadana pada instrumen pasar uang dalam negeri dengan jangka waktu tidak lebih dari satu tahun.
- Reksadana saham
Investasi reksadana yang nilainya paling sedikit 80% dalam bentuk saham.
Melihat 10 tahun yang lalu, investasi reksadana harus dilakukan dengan cara datang ke kantor cabang Bank atau gerai Manajer Investasi. Investor harus mengisi beberapa lembar formulir dan harus menyetorkan uang melalui ATM. Berkat kemajuan teknologi, kini bagi kamu yang hendak memulai investasi reksadana, tidak perlu repot seperti dulu. Kamu dapat melakukan investasi reksadana melalui aplikasi di smartphone. Dalam memilih investasi reksadana, cara berinvestasi reksadana yang simple adalah melalui platform online karena mudah dan murah. Tinggal buka aplikasi, menyetorkan uang dari rekening bank, lalu membeli produk investasi. Namun terkadang, proses tersebut masih agak menyulitkan karena dibutuhkan lebih dari satu aplikasi akibat tidak tersambungnya koneksi internet antar aplikasi. Misalnya, ketika kamu akan menyetorkan uang untuk membeli reksadana, kamu harus membuka aplikasi bank yang terpisah dari aplikasi investasi. Begitu juga ketika hendak melakukan pencairan reksadana.
Agar kamu menghindari proses yang ribet dalam melakukan investasi reksadana, pilihlah digital banking yang memberikan layanan kegiatan perbankan lebih mudah melalui platform digital. Salah satunya menggunakan Aplikasi digibank by DBS, yang semakin lengkap pilihan produk investasi seperti sajian rumah makan padang di Aplikasi digibank by DBS. Pada Aplikasi digibank by DBS terdapat investasi reksadana yaitu digibank reksadana. Mengapa kamu harus melakukan investasi reksadana di Aplikasi digibank DBS?
- Daftar SID, jual, beli, switch hanya pada satu aplikasi.
Pada umumnya, ketika melakukan pembelian atau menjual, kamu harus berpindah dari bank ke platform jual beli reksadana online. Namun hal ini tidak perlu kamu khawatirkan karena Aplikasi digibank by DBS memberikan kemudahan seperti pendaftaran SID, jual, beli dan switch hanya dalam satu aplikasi yaitu digibank by DBS.
- Memiliki pilihan lebih dari 50 produk reksadana.
- Mudah pilih kategori reksadana dengan kinerja dan scoring terbaik dan terpopuler.
Bagi kamu yang baru saja memulai investasi, perlu berhati-hati dan memahami produk investasi mana yang termasuk reksadana. Bank DBS Indonesia melihat daftar reksadana mana saja yang menunjukkan kinerja terbaik dalam waktu satu tahun terakhir dan berdasarkan hasil pembelian terbanyak oleh nasabah selama satu bulan terakhir. Agar lebih aman, kamu dapat melihat reksadana yang memiliki scoring terbaik berdasarkan scoring produk PT Infovesta Utama, yang merupakan perusahaan riset dan teknologi independen yang memberikan solusi bagi pasar modal dan disesuaikan dengan kebutuhan Bank DBS Indonesia. Scoring produk ini berdasarkan penilaian selama satu tahun dan proses penilaiannya dilakukan secara berkala setiap bulannya.
- Pembelian yang berkala dan
Setelah memiliki Single Investor Identification (SID) kamu bisa melakukan pembelian melalui Aplikasi digibank by DBS dimana saja dan kapan saja. Kamu juga dapat memilih pembelian secara berkala tanpa harus mendaftar lagi saat melakukan pembelian berikutnya.
- Modal awal Rp 100.000,00
Ketakutan banyak orang untuk memulai investasi adalah dibutuhkannya modal yang sangat besar. Padahal anggapan itu salah. Kamu bisa memulai investasi reksadana di Aplikasi digibank by DBS dari Rp 100.000, dengan begitu kamu dapat mempersiapkan masa depan yang gemilang.
- Proses investasi 100% digital.
Reksadana adalah investasi legal karena memiliki izin OJK. Pastikan juga aplikasi reksadana yang kamu gunakan bukan aplikasi bodong. Reksadana digibank by DBS prosesnya 100% digital di bank teraman Asia yaitu Bank DBS.
Dengan memahami instrumen investasi yang kamu inginkan, tentunya berinvestasi menjadi sangat menyenangkan. Secara sadar kamu memahami betul apa yang harus kamu lakukan ketika sudah menentukan pilihan. Kamu pun akan belajar mengenai jenis investasi lainnya selain reksadana dan dapat meningkatkan level cara kamu berinvestasi beragam produk lainnya hanya dalam satu Aplikasi digibank by DBS. Kamu akan semakin pintar dan bijak untuk urusan keuangan dan siap menghadapi masa depan yang cerah dan bebas secara finansial. Segera investasi dan download Aplikasi digibank by DBS di Google Play Store dan App Store. Kunjungi juga media sosialnya yaitu @digibankid untuk informasi selengkapnya.